Jakarta – Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Johnny G Plate memastikan pemerintah berkomitmen menerapkan digitalisasi ekonomi syariah. Infrastruktur terkait tengah disiapkan.
“Kami tentu terus mendorong apa yang telah disampaikan oleh Bapak Wakil Presiden Ma’ruf Amin untuk memanfaatkan pemanfaatan teknologi digital,” kata Johnny melalui keterangan tertulis, Senin (6/12/2021).
Menurut dia, digitalisasi bisa membuat ekonomi syariah meroket. Pandemi covid-19 diharap menjadi batu loncatan digitalisasi ekonomi syariah.
“Terutama dalam hal pembayaran zakat, infak, sedekah, dan wakaf secara online, mempercepat mekanisme audit online, serta menahan laju penurunan kinerja penjualan produk industri halal,” tutur Johnny.
Baca: Ekosistem Ekonomi Syariah Bantu Pulihkan Indonesia dari Dampak Pandemi
Politikus Partai NasDem itu menjelaskan digitalisasi ekonomi syariah amat dibutuhkan masyarakat. Kemudahan ekonomi syariah hasil digitalisasi akan membuat masyarakat makin yakin dalam bertransaksi.